Kesalahan Saat Menulis Di Blog

Kesalahan Saat Menulis Di Blog
Bismillaahirrahmaanirrahiim
Assalaamu'alaikum Wr Wb!

Blog merupakan sarana untuk anda dalam menyampaikan informasi lewat sebuah tulisan secara global. Ironinya, ramai di antara para Blogger pemula yang akan memasuki dunia blogging mengalami kegagalan karena minimnya pengetahuan mereka terhadap dunia kepenulisan yang menyebabkan terjadinya kesalahan saat menulis di blog. Beranjak dari realita itulah seharusnya anda mulai belajar mengenai tata cara menulis yang sederhana, namun memiliki makna yang kokoh agar pesan di dalamnya mudah tersampaikan kepada para pembaca.

Beberapa Kesalahan Saat Menulis Di Blog

Informasi Tidak Akurat

Saat akan menyampaikan suatu informasi, anda harus mempunyai data yang lengkap terkait apa yang akan anda sampaikan. Dukungan data yang legkap akan membuat suatu tulisan menjadi bermakna dan kaya akan informasi. Jangan sampai anda hanya asal saja menulis tanpa mengetaui apa yang seharusnya ingin anda sampaikan. Sehingga, para pembaca akan merasa kebingungan untuk menyerap informasi yang akan mereka dapatkan.

Tidak Teratur

Keteraturan alur penyampaian informasi adalah sangat penting. Mengapa demikian? Karena dengan alur yang teratur dan baik akan memudahkan para pembaca dalam memahami isi konten yang anda tulis. Mereka merasa larut dalam bacaan sampai proses transfer informasi berjalan tanpa kendala dan menjadi lebih mudah. Maka, awali suatu tulisan dengan kata pengantar, tuliskan pokok pesan yang anda sampaikan, kemudian akhiri dengan rumusan sebagai penutupnya.

Tulisan Yang Banyak Tetapi Tidak Jelas

Sungguh keliru kalau semakin banyak tulisan yang anda paparkan akan semakin memudahkan para pembaca dalam memahami suatu pesan. Terlalu banyak tulisan malah akan membuat para pembaca menjadi bosan dan enggan untuk melanjutkan membaca. Akibatnya, mereka akan menjadi tidak fokus dan lupa akan inti bacaannya. Oleh karena itu, buatlah tulisan yang ringkas dan jelas dengan terus mempertahankan pokok dari tulisan tersebut. 200 dan 400 kata merupakan jumlah yang ideal untuk artikel pada suatu blog.

Menggunakan Bahasa Tidak Baku

Sudah jelas bahwa blog adalah sarana untuk berekspresi bakat seseorang. Anda bebas dalam menulis apa saja yang ingin anda bagikan kepada khalayak selama tidak melanggar undang-undang dan norma, tidak terkecuali gaya tulisan anda. Walaupun demikian, ada saatnya anda harus patuh untuk menggunakan tata bahasa yang baik dan benar dalam menulis untuk kemudahan para pembaca dalam memahami isi dari tulisan anda. Jika harus memilih, sudah tentu akan lebih mudah memahami isi dari tulisan yang ditulis formal daripada bacaan alay bukan? Selain itu, gaya kepenulisan juga menunjukan tingkat kedewasaan tinggi seorang penulis pada pandangan para pembacanya. Menulis itu sangat mudah dan menyenangkan. Selama anda tekun, patuh dan senantiasa memperbaiki tiap kesalahan, keterampilan dalam menulis tentu akan sangat mudah untuk anda kuasai. Cobalah anda menulis seolah-olah anda sedang berbicara atau bercerita, maka buktikan hasilnya yang sangat memuaskan.
Alhamdulillaah, saya rasa cukup ini saja yang dapat saya sampaikan kepada anda dalam artikel kali ini.
Note
Jikalau ada pertanyaan, silakan anda bertanya kepada Admin melalui komen!
Terima Kasih.
Share
Silakan anda kongsikan artikel ini kepada rakan-rakan anda di media sosial, supaya mereka juga boleh mengambil manfaat daripada artikel ini!
Alhamdulillaah
Insyaa Allaah, semoga artikel saya dapat membantu rakan-rakan!
Wallaahu'alam
Wassalaamu'alaikum Wr Wb!
Previous
Next Post »

Silakan Anda Komen Dengan Budi Bahasa Yang Sopan Dan Arif! ConversionConversion EmoticonEmoticon